Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PDIP Bogor Siap Jajaki Kerjasama dengan Gerindra di Pilbup 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Sabtu, 03 Agustus 2024, 15:33 WIB
PDIP Bogor Siap Jajaki Kerjasama dengan Gerindra di Pilbup 2024
Ilustrasi/Net
rmol news logo DPC PDIP Kabupaten Bogor siap bekerja sama atau berkoalisi dengan partai manapun dalam Pilkada Serentak 2024 mendatang.

Hal ini menanggapi surat permintaan silaturahmi dari DPC Partai Gerindra Kabupaten Bogor yang ditujukan kepada DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bogor.

Ketua DPC PDIP Kabupaten Bogor, Raden Bayu Syahjohan mengatakan, peluang kerja sama dengan Gerindra saat ini memang terbuka seluas luasnya selama itu untuk membangun Kabupaten Bogor.

“Kita siap bekerja sama dengan siapapun untuk komitmen menjadikan Kabupaten Bogor lebih baik,” kata Bayu dalam keterangannya, Sabtu (3/8).

Lanjut Bayu, pihaknya juga telah menerima undangan silaturahmi dari Gerindra Kabupaten Bogor.

Surat yang ditandatangani langsung oleh Ketua Gerindra Kabupaten Bogor, Iwan Setiawan tersebut diterima pada 31 Juli 2024 lalu dengan perihal silaturahmi bakal Cabup Kabupaten Bogor.   

“Pada intinya. Kami sangat menyambut baik undangan silaturahmi tersebut,” tutur Bayu.

Kabar yang beredar, pertemuan akan dilakukan pada Senin, 5 Agustus 2024. Soal itu, Bayu masih enggan mengelaborasi lebih lanjut.  

“Tunggu saja,"  tandasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA