Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Besok SNBT Diumumkan, Anies Titip Doa ke Gus Imin dari Tanah Suci

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Rabu, 12 Juni 2024, 11:12 WIB
Besok SNBT Diumumkan, Anies Titip Doa ke Gus Imin dari Tanah Suci
Kebersamaan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar/Net
rmol news logo Jelang pengumuman seleksi nasional berbasis tes (SNBT), Kamis (13/6), Anies Baswedan mengaku menerima banyak direct message (DM) Instagram dari calon mahasiswa yang meminta doa.

Anies pun merespons DM yang masuk lewat video singkat yang diunggah di media sosial resminya, Rabu (12/6).

Pada video berdurasi 6.06 menit, mantan Gubernur Jakarta periode 2017-2022 itu flashback masa-masa dirinya juga menanti pengumuman masuk kuliah.

"Saya bisa merasakan perasaan teman-teman semua. Dulu saya juga merasakan berbagai seleksi dan setiap kali seleksi selalu ada rasa tegang," kata Anies.

Langkah pendidikan Anies ternyata tak selalu berjalan mulus. Dia bercerita pernah gagal masuk sekolah favorit.

"Itu jadi pengalaman. Ada gagal, ada berhasil, dan semua itu baik. Yang lulus baik, yang tidak lulus itu kemudian membentuk kepribadian, membentuk diri saya sekarang," imbuhnya.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu pun mendoakan para calon mahasiswa bisa meraih keberhasilan dan masuk kampus impian.

"Tapi kita juga tahu bahwa kapasitas perguruan tinggi masih terbatas, tidak mungkin semua lolos, maka saya mendoakan, bila ada yang ditakdirkan tidak lolos, semoga jadi pembuka atas kesempatan-kesempatan yang baru, yang tak kalah baiknya di masa depan," ungkap Anies.

Eks Capres Koalisi Perubahan itu lantas meminta tolong kepada bekas Cawapresnya, Muhaimin Iskandar, yang tengah beribadah haji untuk ikut mendoakan teman-teman calon mahasiswa.

"Gus @cakimiNOW, titip doakan teman-teman juga ya dari Tanah Suci," pinta Anies Baswedan.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA