Lalu siapa calon Wagub yang pantas mendampingi Anies Baswedan?
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Relawan Anies Presiden Indonesia (DPP R-API) dan Beta Manies, Fritz Alor Boy mendorong Anies berpasangan dengan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep.
Menurut Fritz, putra bungsu Presiden Joko Widodo sangat cocok mendamping Anies yang sarat pengalaman di panggung politik.
"Anak muda seperti Kaesang sangat tepat mendampingi tokoh politik berpengalaman seperti Anies," kata Fritz kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (1/6).
Selain itu, kata Fritz, Anies mewakili kelompok senior dan Kaesang mewakili milenial.
"Duet ini sekaligus menyatukan pendukung 01 dan 02," Fritz.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: