Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PAN Jagokan Mawardi Ali, Mualem, dan Nurlif di Pilgub Aceh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Kamis, 25 April 2024, 12:39 WIB
PAN Jagokan Mawardi Ali, Mualem, dan Nurlif di Pilgub Aceh
Partai Amanat Nasional (PAN)/Ist
rmol news logo DPW PAN Aceh mengirim tiga nama bakal calon gubernur (Bacagub) Aceh ke tim penjaringan kepala daerah di DPP PAN. Ketiganya adalah Mawardi Ali, Muzakir Manaf alis Mualem, dan Teuku Muhammad Nurlif.

Sekretaris DPW PAN Aceh, Irfannusir mengatakan, ketiga nama tokoh yang diusung itu merupakan hasil rapat internal partai beberapa waktu lalu.

"Ketiganya adalah Mawardi Ali, Mualem, dan TM Nurlif," kata Irfannusir dikutip dari Kantor Berita RMOLAceh, Kamis (25/4).

Irfannusir mengatakan, nama-nama Bacagub Aceh yang telah diusulkan ke DPP itu nantinya akan dibahas dan diputuskan dalam rapat koordinasi (Rakor) DPP PAN di Jakarta.

Sementara itu, komunikasi politik terus dilakukan oleh PAN jelang Pilkada serentak 2024. Terbaru, PAN bersilaturahmi dengan DPP Partai Aceh di Banda Aceh beberapa waktu lalu.

Untuk diketahui, Mawardi Ali merupakan Ketua DPW PAN Aceh dan juga bekas Bupati Aceh Besar periode 2017-2022. Pada Pileg lalu, Mawardi maju DPR RI dari Dapil Aceh II, namun gagal meraih kursi.

Selanjutnya, Teuku Muhammad Nurlif adalah Ketua DPD I Partai Golongan Karya (Golkar) Aceh. Dia merupakan bekas anggota DPR RI dan juga bekas anggota BPK RI.

Kemudian, Muzakir Manaf alias Mualem merupakan bekas Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) yang juga Ketua Umum Partai Aceh (PA). Dia pernah menjabat Wakil Gubernur Aceh mendampingi Zaini Abdulah atau Abu Doto sebagai Gubernur periode 2012-2017. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA