Pantauan
Kantor Berita Politik RMOL di acara "Mengawal Suara Rakyat Prabowo-Gibran" di Istora Senayan, Jakarta Pusat, hasil
quick count ini berasal dari 90,35 persen dari 100 persen sampel suara yang dikumpulkan lembaga survei CSIS.
Untuk paslon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, berada di posisi kedua dengan perolehan suara 25,05 persen, sedangkan paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebanyak 16,73 persen.
Ribuan pendukung Prabowo-Gibran yang berada di Istora Senayan pun sontak bersorak sorai melihat hasil perhitungan suara yang sudah hampir 100 persen itu.
"Eeee...aaaa," teriak mereka sambil berjoget.
Paslon nomor urut 2, Prabowo-Gibran, direncanakan hadir dan memberikan pidatonya di Istora Senayan, setelah suara sudah terkumpul 100 persen.
BERITA TERKAIT: