Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Besok, 441 Pengurus TKN dan TKD Prabowo-Gibran Samakan Visi Misi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Kamis, 30 November 2023, 22:27 WIB
Besok, 441 Pengurus TKN dan TKD Prabowo-Gibran Samakan Visi Misi
Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, memberi keterangan kepada wartawan, usai menghadiri rapat tertutup bersama dewan pengarah/RMOL
rmol news logo Sebanyak 441 personel tim kampanye nasional dan daerah (TKN/TKD) Prabowo-Gibran dipastikan menghadiri rapat koordinasi nasional (Rakornas), di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (1/12).

Rencana itu disampaikan Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, usai menghadiri rapat tertutup bersama Dewan Pengarah di Kantor DPP Golkar, Palmerah, Jakarta Barat, Kamis malam (30/11).

"Rakornas melibatkan semua seluruh pembina dan pengurus inti di TKN dan TKD, kurang lebih dihadiri 441 orang, sekitar pukul dua siang, besok, di Hotel Borobudur," kata Rosan.

Terkait agenda inti Rakornas, menurut dia, utamanya menyatukan visi dan misi pengurus TKN dan TKD.

Terutama agar kampanye tidak melanggar aturan yang sudah ditetapkan KPU dan Bawaslu.

"Selain menyamakan visi-misi, yang paling penting memahami aturan yang harus kami taati, baik dari KPU maupun Bawaslu. Kami ingin semua program sesuai aturan yang ada," kata Rosan.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA