Per Selasa petang (12/10), jumlah kasus aktif tersisa 21.625 orang atau sebanyak 0,5 persen dari total kasus positif.
DPP Bara JP mengapresiasi kinerja Pemerintah Pusat yang mereka anggap telah berhasil melakukan langkah penanganan Covid-19 secara efektif.
"Kagum terhadap Presiden Jokowi, Indonesia menjadi acuan bagi negara lain dalam penanganan Covid-19", kata Sekum DPP Bara JP, Theo Cosner Tambunan, kepada redaksi, Selasa malam (12/10).
Theo Cosner menuturkan, DPP Bara JP akan segera melakukan konsolidasi dengan seluruh jajaran dibawahnya mulai DPD, DPC, hingga BPLN Bara JP guna mendukung kebijakan penanganan Covid-19 yang dikeluarkan pemerintah.
"Sesuai arahan Ketum Gianto, kita bergerak cepat, tidak ada perpecahan di Internal serta tegak lurus dan setia dibawah komando Presiden Joko Widodo," katanya.
Theo Cosner menyampaikan Bara JP akan ikut membantu percepatan program vaksinasi Covid-19, agar kekebalan komunal
herd immunity bisa segera terbentuk di masyarakat.
Karena itu, Theo Cosner mengajak seluruh masyarakat bergotong royong membantu pemerintah dalam melakukan penanganan Covid-19, agar ekonomi nasional bisa segera pulih.
"Serta tetap menjaga protokol kesehatan dalam memutus rantai penyebaran Covid-19," tutupnya.
BERITA TERKAIT: