Hal itu disampaikan Ketua IIPG Bidang Sosial, Nita John Azis saat membagikan 1.500 makanan siap saji untuk tenaga medis yang bertugas di Wisma Atlit, Kemayoran, Jakarta, Jumat (3/7).
Nita John Azis mengaku IIPG menaruh perhatian besar terhadap perjuangan para tenaga medis yang yang tulus dalam merawat para penderita wabah Covid-19.
“Kami semua terharu, karena mereka para tenaga medis begitu semangat dan tak peduli harus bertaruh nyawa bagi pasien yang terkena wabah Covid-19,†ujar Nita John Aziz.
IIPG yang dipimpin oleh Ketua Umum IIPG Yanti Airlangga Hartarto, kata Nita John Azis, memberikan bantuan berupa 1500 makanan siap saji untuk memberikan semangat supaya mereka tetap sehat, segar dan vit dalam merawat pasien Covid-19.
“Karena yang mereka perlukan adalah makanan siap saji, mereka tidak ada waktu untuk mengolah makanan sendiri,†katanya.
Sambungnya, IIPG akan terus membantu pemerintah dan masyarakat untuk memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19.
“Oleh karenanya, walau saat ini sudah masuk pada era
new normal, namun pandemi virus corona belum berakhir. Protokol kesehatan tetap harus diterapkan seperti memakai masker, mencuci tangan dan physical distancing," jelasnya.
Sebelum membagikan 1.500 makanan siap saji untuk para tenaga medis di Wisma Atlit Kemayoran, IIPG terlebih dahulu membagikan 1.000 paket sembako untuk warga di wilayah DKI Jakarta melalui DPD Partai Golkar Provinsi DKI Jakarta
“Bantuan 1.000 paket sembako ini diharapkan bermanfaat bagi masyarakat, khususnya yang masuk dalam zona merah di DKI Jakarta,†harapnya.
Dalam kegiatan Jumat Berbagi Berkah Untuk Sesama pada hari ini, Nita John Azis didampingi pengurus IIPG diantaranya; Deliana Bobby Rizaldi, Tina Maman Abdurrahman, dan Celina Dave Laksono.
BERITA TERKAIT: