Rizal Ramli: Man Jadda Wa Jadda, Mari Kita Ubah Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Minggu, 17 Juni 2018, 19:49 WIB
Rizal Ramli: <i>Man Jadda Wa Jadda</i>, Mari Kita Ubah Indonesia
Foto: RMOL
rmol news logo Ekonom senior Rizal Ramli mengingatkan warga Padang (Minangkabau) atau Sumatera Barat di manapun berada untuk tidak minder.

"Hari ini orang Padang nggak percaya diri. Saya dibilangi oleh orang Padang, Pak Rizal Ramli nggak usah jadi presiden lah, orang Padang ini mentok jadi wapres, itu namanya minder,” ucap RR di hadapan pemudik asal Saniangbaka, Solok, Sumatera Barat di halaman Masjid At-Tin, TMII, Jakarta, Minggu, (17/6).

Menurut dia, sejak dahulu kala orang Padang dikenal dinamis dan memiliki karakter sebagai pejuang.

Banyak tokoh-tokoh Republik seperti Bung Hatta, Sjahrir, Tan Malaka, Haji Agus Salim, Muhammad Yamin dan sebagainya merupakan suku Minangkabau.

RR yang juga memiliki garis darah Minangkabau meyakinkan bahwa orang Padang juga bisa jadi presiden.

"Saya itu anak yatim, dibilang juga tidak bisa jadi apa-apa, tapi sekarang kita jadi game changer, kita bisa jadi presiden, man jadda wa jadda, mari kita ubah Indonesia,” pungkasnya. [sam]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA