Nasdem Minta Penulis Jokowi Undercover Diseret Ke Pengadilan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Kamis, 05 Januari 2017, 18:17 WIB
Nasdem Minta Penulis Jokowi Undercover Diseret Ke Pengadilan
Taufiqulhadi/Net
rmol news logo Penulis buku Jokowi Undercover Bambang Tri Mulyono tidak cukup sampai di tingkat kepolisian atau permintaan maaf saja. Tapi harus dinaikkan ke tingkat pengadilan. Dengan begitu, masyarakat bisa mengetahui kasus ini secara gamblang.

"Misalnya dia menulis seperti itu datanya bisa diungkapkan. Sehingga terbuka semuanya. Kalau tidak, maka setiap orang dengan mudah menuduh orang lain dengan data dan fakta tidak sesuai," ujar politisi Nasdem Taufiqulhadi dalam keterangannya, Kamis (5/1).

Terlebih dalam buku tersebut, lanjutnya, Bambang menuduh keluarga Jokowi sebagai pengikut PKI. Penulis juga menuduh Jokowi bukan anak kandung orang tuanya. Tuduhan kemudian disebarkan melalui media sosial yang dengan mudah publik mengaksesnya tanpa mengetahui benar atau tidaknya informasi tersebut.

"Itu menyakitkan. Saya atau siapa pun itu misalnya dibilang bukan anak orang tua saya, akan hancur perasaan saya. Itu tuduhan paling menyakitkan. Tidak itu saja, yang dituduhkan ini seorang presiden atau kepala negara loh," kata anggota Komisi III DPR RI itu.

Untuk itu, Taufiq mendesak agar kasus ini dibuktikan di pengadilan.

"Jadi biar masyarakat nilai sendiri benar atau tidaknya. Apalagi dulu dia menantang, kalau berani tangkap" tandasnya. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA