PKB: Demi Rekonsiliasi, Kursi Pimpinan MPR-DPR Dibagi Rata 10 Parpol

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/aldi-gultom-1'>ALDI GULTOM</a>
LAPORAN: ALDI GULTOM
  • Jumat, 22 Agustus 2014, 03:40 WIB
PKB: Demi Rekonsiliasi, Kursi Pimpinan MPR-DPR Dibagi Rata 10 Parpol
ilustrasi/net
rmol news logo Rekonsiliasi politik perlu segera dilakukan oleh semua pihak setelah tensi politik tinggi akibat proses Pilpres yang panjang.

"Komunikasi dan dialog demokrasi perlu diintensifkan untuk mencairkan ketegangan yang sempat muncul selama Pilpres," kata Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), M. Hanif Dhakiri, dalam rilis kepada wartawan, Jumat (22/8).

Sekretaris Fraksi PKB di DPR RI itu juga mengusulkan model pembagian kekuasan yang merata bagi seluruh kekuatan politik di DPR dalam rangka rekonsiliasi setelah Pilpres itu.

"Kami (PKB) usulkan kursi pimpinan DPR dan MPR didistribusikan habis untuk semua partai yang ada di DPR-MPR. Jumlah kursi pimpinan DPR dan MPR itu 10, sama dengan jumlah partai yang ada di DPR-MPR yang juga 10," jelasnya.

Dengan demikian, lanjutnya, partai yang menang maupun yang kalah di Pilpres bisa mendapatkan kesempatan sama.

"Itu bagus untuk mengawali rekonsiliasi politik setelah pilpres ini. Republik ini jelas tak bisa diurus satu dua kelompok saja. Republik ini milik kita semua," tandasnya. [ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA