Eggi Sudjana: Faktanya, Jokowi Orang Munafik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ade-mulyana-1'>ADE MULYANA</a>
LAPORAN: ADE MULYANA
  • Kamis, 03 Juli 2014, 00:06 WIB
Eggi Sudjana: Faktanya, Jokowi Orang Munafik
jokowi/net
rmol news logo Sikap tidak amanah Jokowi merupakan satu dari banyak alasan untuk tidak memilih dirinya dalam pilpres 9 Juli mendatang. Di bawah sumpah Jokowi berjanji akan menjalankan tugas sebagai gubernur DKI selama lima tahun tetapi nyatanya diingkari.

"Disumpah pakai Al Quran 'saya akan melaksanakan tugas sebagai gubernur lima tahun', sekarang diingkari hanya demi menjalankan perintah Megawati. Ini namanya tidak amanah!" kata tim pemenangan Prabowo-Hatta, Eggi Sudjana, kepada wartawan tadi malam (Rabu, 2/7).

Menurut dia langkah Jokowi maju sebagai capres karena dibutuhkan bangsa yang didengung-dengungkan para pendukungnya sebagai pembenaran yang tak berdasar. Pada kenyataannya, Jokowi telah menghkhianati janjinya mengemban tugas memimpin Jakarta atas perintah Megawati. Amanah diingkari karena Jokowi sebagai petugas partai.

"Faktanya begitu kok," tekannya.

Mengutip sabda Rasulullah SAW, Eggi mengingatkan bahwa ingkar janji dan mengkhianati amanah merupakan ciri-ciri orang munafik. Dalam terminologi Islam, munafik didefinisikan sebagai pendusta agama.

"Sabda nabi jelas menyebutkan orang tidak amanah, ingkar janji dan berbicara bohong  sebagai orang munafik. Ini sabda nabi loh," pungkasnya.[dem]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA