Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Densus 88 Amankan Satu Terduga Teroris Di Kapuas Hulu

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Jumat, 27 Juli 2018, 23:02 WIB
Densus 88 Amankan Satu Terduga Teroris Di Kapuas Hulu
Foto/Net
rmol news logo Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri kembali melakukan operasi. Kali ini, satu orang terduga teroris di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat diamankan Rabu (25/7).

"Pelaku atas nama Jeppry Yusuf (21)," ujar Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Pol M Iqbal dalam keterangannya, Jumat (27/7).

Jeppry ditangkap oleh Densus lantaran diduga memiliki afiliasi dengan jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) Jawa Barat.

Selain itu, Iqbal juga menyebut pelaku diketahui hendak merencanakan aksi teror.

"Tersangka berencana melakukan aksi terror akhir tahun pada perayaan tahun baru 2018," kata Iqbal.

Namun, Iqbal enggan membeberkan lebih jauh seperti apa bentuk teror yang hendak dilakukan pelaku. [fiq]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA