Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ongen Rancang Drone Darat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Rabu, 14 September 2016, 17:09 WIB
Ongen Rancang Drone Darat
Yulian Paonganan/Net
rmol news logo Dr Yulian Paonganan alias Ongen sedang merampungkan desain drone darat canggih, setelah sukses meraih sertifikat IMAA (Indonesian Military Airworthiness) untuk drone amfibi OS-Wifanusa.

"Rancangan drone ini khusus untuk take off dari darat dan akan mampu terbang selama 10-15 jam non stop. Kami akan gunakan autopilot system buatan tim OS-Wifanusa yang kami beri nama OS-W101" kata dia dalam keterangan di Jakarta, Rabu (14/9).

"Kami akan merealisasikan drone ini awal tahun 2017, mohon doannya ya."

Selain Drone darat canggih, Ongen dan timnya juga sedang memfinalkan detail desain Kapal Tanpa Awak super canggih yang bisa digunakan sebagai wahana patroli laut.

"Selain drone darat yang akan kami beri nama OS-Wifanusa LD-98, kami juga sedang menyelesaikan detail desain Kapal Patroli Laut tanpa awak yang tak kalah canggih dan akan kami beri nama OS-Wiganusa LA-01, doain ya teman teman agar keduanya bisa terealisasi tahun 2017," demikian Ongen. [sam]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA