Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tedjo Imbau Masyarakat Waspada atas Teror Bom

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Selasa, 24 Februari 2015, 14:18 WIB
Tedjo Imbau Masyarakat Waspada atas Teror Bom
Tedjo Edhy Purdijatno/net
rmol news logo . Menko Polhukan Tedjo Edhy Purdijatno meminta publik lebih hati-hati dengan hal-hal mencurigakan dan segala bentuk teror di sekitar lingkungan. Bagitu menemukan hal-hal yang ganjil, diharapkan langsung melapor ke aparat.

"Waspada kalau menemukan yang mencurigakan, segera laporkan ke aparat," jelas Tedjo di Istana Kepresidenan, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (24/2).

Kejadian terbaru adalah adanya bom di ITC Depok. Kata Tedjo, saat ini Badan Intelijen Negara (BIN) sedang mendalami bom tersebut apakah bagian dari teror atau bukan.

"Saya belum tahu (teror atau bukan). Masih didalami oleh BIN, nanti akan dirilis," jelasnya.

Menurut Tedjo, bom yang ditemukan di Depok tersebut memang kecil. Tidak ada yang terluka dan kerusakan dari bom tersebut. Meski begitu, masyarakat tetap harus waspada. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA