Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menko Polhukam: Siaga Satu Telah Diturunkan Pasca Putusan MK

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 22 Agustus 2014, 14:29 WIB
Menko Polhukam: Siaga Satu Telah Diturunkan Pasca Putusan MK
rmol news logo Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Djoko Suyanto menyatakan bahwa status siaga 1 telah diturunkan pasca putusan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atas gugatan pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa di Mahkamah Konstitusi.

"Situasi kondusif akan berlangsung hingga pelantikan presiden terpilih berlangsung," ucap Menko Polhukam saat jumpa pers di kantornya, Jakarta, Jumat (22/8).

Menurut dia, secara umum kondisi ketertiban dan keamanan di tanah air berlangsung aman, di mana masyarakat masih melakukan aktivitas rutin seperti biasa.

"Khusus di Jakarta, sedikit lain dengan adanya peristiwa di patung kuda," ujarnya.

Ia berpendapat keputusan MK merupakan proses demokrasi yang sedang berkembang di Indonesia. Dengan lancarnya proses persidangan dan amannya situasi kantibmas secara umum menunjukkan demokrasi di Indonesia telah berjalan baik.

Adapun catatan-catatan yang disampaikan MK maupun DKPP dipastikannya akan menjadi bahan masukan bagi penyelenggara pemilu seperti KPU, Bawaslu ataupun lainnya.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA