ASIAN GAMES INCHEON, KOREA SELATAN 2014

Bakal Masukkan Silat, Sepatu Roda, Paragliding, Dragon Boat

Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Games 2018

Senin, 06 Oktober 2014, 08:17 WIB
Bakal Masukkan Silat, Sepatu Roda, Paragliding, Dragon Boat
Rita Subowo
rmol news logo Indonesia resmi menjadi tuan rumah untuk penyelengga­ra­an pesta olahraga negara-ne­gara Asia atau Asian Games ke-XVIII tahun 2018. Sebagai tuan rumah, Indonesia menginginkan sukses penyelenggaraan juga sukses di prestasi.

Pada Asian Games ke XVII di Korea Selatan Indonesia diposisi 17 dengan 20 medali (4 emas, 5 pe­rak dan 11 perunggu). Hasil itu jelas suatu kemunduran karena pa­da Asian Games Tiongkok Ta­hun 2010 lalu, Indonesia berada di posisi ke 15.

Ketua Umum Komite Olim­pia­de Indonesia (KOI), Rita Su­bowo mengatakan sebagai tuan ru­mah, Indonesia memiliki ke­sem­patan untuk memasukan no­mor-nomor atau cabor olahraga yang berpotensi menyumbang medali emas seperti dragon boat yang pada Asian Games 2010 me­nyabet tiga medali emas, pen­cak silat, sepatu roda dan para­gliding.

Untuk sepatu roda dan para­gling Indonesia berjaya di ASE­AN Games 2011. Selanjutnya usulan Indonesia mengenai ca­bang olahraga atau nomor di­serahkan Dewan Olimpiade Asia (OCA) dan harus mendapatkan persetujuan dari 45 negara Asia. Peluang lolos adalah pencak silat dan dragon boat.

“Formulanya jelas 28 cabang olimpic dan 8 non olimpic yaitu 5 cabor regional Asia ditambah usulan tuan rumah. Kami masu­kan pencak silat. Kalau dragon boat pernah di pertandingkan di Asian Games dan lebih mudah mengusulkan,” kata Rita Subo­wo di Jakarta kemarin.

Usulan tersebut harus disam­paikan pada bulan November. Pada pelaksanaan Asian Games 2018, Indonesia akan memakai tiga kota sebagai 'host' utama ya­itu Jakarta di DKI Jakarta, Ban­dung, Jawa Barat, dan Palem­bang di Sumatera Selatan.

“Persiapan kita ada dua yaitu pembinaan dan organizing com­mittee. Duduk bersama untuk membicarakan ini semua,” jelas­nya. ***

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA