Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Bone Bolango Gorontalo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 03 September 2024, 23:42 WIB
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Bone Bolango Gorontalo
Ilustrasi gempa/Istimewa
rmol news logo Warga Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, dikejutkan oleh guncangan berkekuatan magnitudo (M) 4,9  pada Selasa malam (3/9). 

Berdasarkan informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa yang melanda Bone Bolango terjadi pada Selasa (3/9) pukul 21.13 WITA.

"Gempa Mag: 4,9," tulis BMKG melalui akun X-nya, Selasa (3/9).

Adapun lokasi gempa disebutkan berada di koordinat 0.35 derajat lintang selatan dan 123.10 derajat bujur timur dengan kedalaman 36 km.

Lebih lanjut disebutkan, getaran gempa turut dirasakan hingga Luwuk, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah (Sulteng).

"Pusat gempa berada di laut, 98 km barat daya Bone Bolango, Gorontalo. Dirasakan (MMI) III Luwuk," terang BMKG.

Artinya getaran gempa dirasakan nyata dalam rumah. Getaran terasa seakan-akan ada truk berlalu.

Sejauh ini belum ada informasi terkait dampak dari gempa tersebut. Termasuk kerusakan dan korban jiwa. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA