“Betul kalau Jawa Tengah (Luthfi-Kaesang),” ungkap Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto saat ditemui di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (26/7).
Soal nama Luthfi, Yandri menuturkan merupakan aspirasi kader. Katanya, konstituen PAN di central java menginginkan Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi diusung menjadi calon gubernur.
“Jateng dalam Rakerwil satu bulan setengah yang lalu, Bang Zul hadir, saya juga hadir. Rakerwil itu bulat mendukung Pak Luthfi sebagai calon gubernur yang hari ini masih jadi Kapolda Jawa Tengah,” tuturnya.
Adapun Kaesang, Yandri menekankan putra bungsu Presiden Jokowi selain merepresentasikan anak muda, juga memiliki elektabiltas yang tinggi.
“Nama Mas Kaesang itu sesuatu yang luar biasa jadi, Mas Kaesang anak muda elektabilitas tinggi yaitu juga bagian dari diskusi hampir tiap malam dengan Ketum membicarakan itu gimana racikan Jawa Tegah antara Pak Luthfi dengan Kaesang,” pungkasnya.
BERITA TERKAIT: