Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Atap Stasiun Halim Terbakar, KCIC: Hanya Percikan Api dan Tidak Ada Korban

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Senin, 11 September 2023, 10:16 WIB
Atap Stasiun Halim Terbakar, KCIC: Hanya Percikan Api dan Tidak Ada Korban
Stasiun Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur/Ist
rmol news logo PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memastikan Stasiun Halim Perdanakusuma dalam kondisi aman serta dalam kondisi baik dan seluruh fungsi dapat berjalan normal.

Penegasan tersebut disampaikan oleh Corporate Secretary PT KCIC, Eva Chairunisa usai munculnya api di sisi atap peron sisi timur pada bagian lapisan proteksi atap pada Senin dini hari (11/9) pukul 01.26 WIB.

"Bersama pihak WIKA sebagai kontraktor telah memastikan bahwa saat ini Stasiun Halim dalam kondisi aman, bagian dalam bangunan stasiun dipastikan dalam kondisi baik dan seluruh fungsi dapat berjalan normal," kata Eva kepada wartawan.

Saat api muncul, Eva menyebut, pihaknya langsung berkordinasi dengan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur.

Setibanya di lokasi, percikan api berhasil dipadamkan dan pagi ini seluruh kondisi Stasiun Halim dipastikan dalam kondisi aman.

Menurut Eva, petugas pemadam kebakaran telah melakukan pemeriksaan secara menyeluruh untuk memastikan kondisi tetap terkendali.

Adapun saat ini penyebab kejadian dalam proses investigasi pihak berwenang.

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. KCIC juga akan terus berkordinasi dengan pihak kontraktor untuk memastikan keselamatan dan keamanan proyek kereta api cepat relasi Jakarta-Bandung," kata Eva.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA