Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Targetkan 5 Kursi DPRD pada 2024, Demokrat Batang: Meraih yang Pernah Kami Dapatkan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 03 Agustus 2023, 00:53 WIB
Targetkan 5 Kursi DPRD pada 2024, Demokrat Batang: Meraih yang Pernah Kami Dapatkan
Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Batang, Edi Siswanto/RMOLJateng
rmol news logo Partai Demokrat Kabupaten Batang tak ingin muluk-muluk dalam memasang target kursi anggota parlemen. Untuk Pemilu 2024, mereka hanya ingin mengembalikan raihan kursi yang pernah didapat pada Pemilu 2014.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Batang, Edi Siswanto, menargetkan perolehan 5 kursi DPRD Batang pada Pemilu Legislatif 2024. Seperti yang pernah diraih pada Pemilu 2014 lalu.

"Saat ini, Demokrat hanya punya dua kursi di DPRD Kabupaten Batang. Pada pemilu sebelumnya, kami dapat lima kursi," kata anggota DPRD Batang empat periode itu, dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Rabu (2/8).

Menurut Edi, target itu sangat realistis. Salah satu indikatornya, ada dua Dapil yang nyaris menjadi milik Demokrat berdasarkan perolehan suara pada Pemilu 2019.

Edi menyebut pihaknya menyiapkan 43 bacaleg dari kuota maksimal 45 untuk menghadapi Pemilu 2024. Target itu, ditegaskan Edi, tidak muluk-muluk.

"Jadi kita itu tidak mencari baru, tapi ingin kembali menduduki kursi yang pernah kita dapatkan," ujarnya.

Ia menyebut tren perolehan kursi partai di Demokrat selalu sejalan dengan tren di pusat. Naik turunnya kursi mirip dengan perolehan Demokrat pusat.

"Pada 2004 dan 2014 ketika Demokrat pusat nomor tujuh, di sini juga nomor tujuh. Lalu, pada 2009 di Demokrat pusat nomor 1, di Batang nomor dua," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA