Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Demonstran Di Deiyai Papua Berhasil Rampas 10 Pucuk Senjata, TNI: Masih Diselidiki

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Rabu, 28 Agustus 2019, 18:35 WIB
Demonstran Di Deiyai Papua Berhasil Rampas 10 Pucuk Senjata, TNI: Masih Diselidiki
Ilustrasi/Net
rmol news logo Demonstran di wilayah Weghete, Kabupaten Deiyai, Papua dikabarkan sempat merampas 10 pucuk senjata api laras panjang dari aparat keamanan.
HUT 79 RI

Dikonfirmasi, Kapendam Cenderawasi Letkol CPL Eko Daryanto mengatakan, soal 10 pucuk senjata yang hilang masih diselidiki, belum tentu dirampas.

“Masih diselidiki soal hilangnya senjata api itu,” ungkap Letkol Eko kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (28/8).

Dia menerangkan, demonstrasi itu semula untuk menyuarakan rasisme yang menimpa etnis Papua. Kemudian ada kelompok yang menunggani hingga berujung bentrok antara sipil dan aparat keamanan.

“Jadi tadi mereka menyuarakan aspirasinya, kemudian ada provokasi hingga terjadi penyerangan terhadap anggota kami,” ucapnya.

Dia membenarkan salah satu anggota TNI bernama Serda Ricson tewas akibat bentrok tersebut. “Ya betul satu orang anggota kami gugur,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA