Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sebar Hoax Tol Suramadu, Dua Akun Medsos Bakal Dilaporkan Polisi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sukardjito-1'>SUKARDJITO</a>
LAPORAN: SUKARDJITO
  • Senin, 14 Januari 2019, 16:03 WIB
Sebar Hoax Tol Suramadu, Dua Akun Medsos Bakal Dilaporkan Polisi
Faisal Yasir Arifin/RMOLJatim
rmol news logo Dua akun facebook bakal dilaporkan polisi karena memposting informasi bohong tentang tol Suramadu.  

Kepala Sub Divisi Publikasi dan Humas BPWS, Faisal Yasir Arifin mengatakan
dua akun Facebook atas nama Siti Aisyah.

Postingan tersebut, kata Faisal, dikirim di grup Lampung Memilih Gubernur, Siti menuliskan 'Gua pergi dari SBY ke Madura lewat TOL abis 600 ribu, lebih mahal dari tiket pesawat. Untung pake mobil dinas. Kalau mobil pribadi bangkrut gua'

Tidak hanya itu, akun tersebut juga menandai emoji perasaan yang bertuliskan 'Tarif Tol Mencekikku'.

’’Kami menduga bahwa yang bersangkutan ini menyebar berita bohong tentang tarif tol Suramadu. Ini kan tidak benar, publik juga mengetahui bahwa Tol Suramadu sudah gratis,’’ terang Faisal dilansir RMOLJatim, Senin, (14/1).

Pria yang akrab disapa Coy ini mengatakan, BPWS sebagai salah satu instansi yang mengelola jembatan penghubung Surabaya dan Pulau Madura ini merasa dirugikan. Terlebih informasi hoax tersebut diposting di akun sosial media.

"Kami tengah melaporkan kepada pimpinan internal. Sedang diputuskan, Insyallah besok,’’ imbuh Coy.

Ia menambahkan, kabar hoax tentang tarif Tol Suramadu ini sudah ketiga kalinya terjadi. Kesemuanya di akun sosial media Facebook. Pertama diketahui oleh postingan seorang anggota DPR, kedua masyarakat umum.

"Ketiga kasus ini. Ini harus ditindaklanjuti," pungkas Coy. [jto]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA