
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku
sudah menerima laporan prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika untuk hari ini (Jumat, 15/12).
Di mana, BMKG memprediksi bahwa pada siang dan malam nanti akan mengalami hujan lebat disertai petir dan angin kencang di beberapa wilayah ibu kota. Utamanya di kawasan Jakarta Timur dan Jakarta Selatan.
"Karena itu, tadi pagi sudah diinstruksikan kepada seluruh aparat untuk siaga, tanggap," kata Anies di Gedung Balai Kota.
Dia pun mengimbau warga Jakarta untuk bersiap demi mengantisipasi dampak terjadinya hujan lebat, seperti banyak genangan air hingga banjir.
"Ini sesuatu yang kita antisipasi agar tidak muncul masalah," ujar Anies.
[wah]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: