Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Denmark Tangkap Pelaku Teror di Kedutaan Israel

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Jumat, 04 Oktober 2024, 10:56 WIB
Denmark Tangkap Pelaku Teror di Kedutaan Israel
Polisi Denmark/Net
rmol news logo Otoritas keamanan Denmark berhasil menangkap dua remaja asal Swedia yang diduga menjadi pelaku teror dekat gedung kedutaan Israel di Kopenhagen.

Menurut laporan penyidik, dua remaja Swedia itu ditangkap hari Kamis (3/10) dan ketahuan memiliki lima granat dengan dua di antaranya telah digunakan untuk merusak gedung kedutaan Israel.

"Tidak ada yang terluka dalam dua ledakan pada Rabu pagi (2/10), tetapi gedung di dekat kedutaan mengalami beberapa kerusakan," ungkap laporan tersebut, seperti dimuat Reuters.

Kedua remaja tersebut, yang berusia 16 dan 19 tahun, ditahan di kereta di stasiun kereta api utama Kopenhagen dan diperiksa di pengadilan kota Kopenhagen.

Pengadilan melarang publikasi nama mereka.

Sementara itu, pelaku ledakan dekat kedutaan Israel di Denmark juga telah ditangkap.

Ledakan di ibu kota Denmark tersebut terjadi setelah meningkatnya ketegangan di Timur Tengah. Khususnya setelah invasi Israel di Lebanon dan serangan balasan Iran ke Tel Aviv.

Tahun ini setidaknya 10 warga Swedia telah didakwa di Denmark dengan percobaan pembunuhan atau kepemilikan senjata, yang memicu kritik atas penyebaran kejahatan terorganisasi.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA