Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

BRICS Terima Enam Anggota Baru, Ada Arab Saudi dan Iran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 24 Agustus 2023, 16:15 WIB
BRICS Terima Enam Anggota Baru, Ada Arab Saudi dan Iran
KTT ke-15 BRICS di Johannesburg, Afrika Selatan/Net
rmol news logo Kelompok BRICS telah memutuskan untuk menerima enam anggota barui selama KTT yang berlangsung di Johannesburg, Afrika Selatan pada Kamis (24/8).

Enam negara anggota baru tersebut merupakan Arab Saudi, Argentina, Ethiopia, Iran, Mesir, dan Uni Emirat Arab (UEA). Keanggotaan baru ini berlaku efektif mulai 1 Januari 2024.

Ini adalah perluasan anggota BRICS sejak Afrika Selatan yang bergabung pada 2010.

Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa mengatakan bahwa Argentina, Mesir, Ethiopia, Iran, Arab Saudi dan UEA telah diundang untuk bergabung dengan BRICS sebagai bagian dari ekspansi fase pertama.

Dengan ekspansi ini, enam dari sembilan produsen minyak terbesar dunia kini menjadi bagian dari BRICS.

Ramaphosa menyampaikan pengumuman tersebut saat mengeluarkan Deklarasi Johannesburg pada KTT ke-15 BRICS.

Perdana Menteri Narendra Modi mengatakan India selalu mendukung perluasan BRICS dan selalu percaya bahwa penambahan anggota baru akan memperkuat kelompok tersebut. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA