Idul Adha
Dimensy.id Mobile
Selamat Idul Adha Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

AS Berikan Status Kewarganegaraan pada 90 Warga Asing dari 53 Negara di Hari Kemerdekaan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Rabu, 05 Juli 2023, 10:35 WIB
AS Berikan Status Kewarganegaraan pada 90 Warga Asing dari 53 Negara di Hari Kemerdekaan
Upacara naturalisasi 90 warga bertepatan dengan Hari Kemerdekaan AS di di lokasi bersejarah Mount Vernon, pada Selasa, 4 Juli 2023/Net
rmol news logo Hampir 100 orang mendapat status kewarganegaraan AS, bertepatan dengan Hari Kemerdekaan yang jatuh pada Selasa (4/7).

Bertempat di lokasi bersejarah Mount Vernon, 90 warga dari 53 negara menghadiri upacara naturalisasi tahunan, sebuah momen penting yang selalu ditunggu-tunggu oleh warga asing.

Dalam sebuah tayangan video yang disiarkan NBC Washington pada Rabu (5/7), nampak puluhan peserta naturalisasi mengangkat tangan kanan mereka dan mengambil sumpah untuk menjadi warga negara AS.

Apel Ahmudi, seorang wanita asal Sudan memeluk keluarganya saat dirinya resmi memperoleh status warga AS yang ia nantikan sepanjang hidupnya.

"Saya di sini untuk waktu yang lama. Aku hanya menunggu untuk momen ini," ujarnya.

Selain warga sipil, 11 anggota militer AS juga memperoleh kewarganegaraan mereka di Hari Kemerdekaan AS.

Salah satu di antaranya Gabriela Perez dari Bolivia. Ia sangat terharu, terlebih ayahnya yang terlihat memeluk dan mencium putrinya setelah berhasil memperoleh kewarganegaraan.

"Orang tua saya mendukung apa yang saya sukai. Mereka tahu bahwa saya memiliki sesuatu yang ingin dicapai," ujarnya.

Naturalisasi adalah cara warga asing yang tidak lahir di Amerika Serikat secara sukarela menjadi warga di negara itu.

Sebelum dapat mengajukan naturalisasi, pendaftar perlu memenuhi beberapa syarat di antaranya berusia minimal 18 tahun, menetap di AS selama lima tahun, bisa membaca, menulis dan berbahasa Inggris dasar, serta mengambil sumpah kesetiaan. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA