Mengutip
Arab News pada Rabu (7/6), Timnas Saudi akan bertanding dengan perwakilan negara lain dalam Mt. Everest International Yoga Championship ke-2 yang digelar selama tiga hari, mulai 8 hingga 10 Juni mendatang.
Tim Saudi tiba di Kathmandu pada 1 Juni lalu untuk lebih dulu menjalani pelatihan khusus dari kepala pelatih profesional, Vijay Yadav, yang pernah meraih lebih dari 50 medali termasuk lima emas selama karirnya.
Mereka yang mengikuti pelatihan adalah Ahmed Shilati, Samaher Al-Malki, Jouda Sharaf, Joud Abed dan Bader Al-Ghamdi, atlet termuda Kerajaan yang berusia 8 tahun.
Salah satu atlet bernama Al-Malki mengarahkan timnya telah siap untuk menghadapi kejuaraan internasional pertama mereka.
"Kami siap mengikuti kejuaraan yoga di Nepal untuk mengibarkan bendera Arab Saudi," ujarnya.
Atlet muda Al-Ghamdi mengatakan dia menantikan untuk mewakili Saudi di kategori junior dan berharap memenangkan medali.
“Saya suka yoga karena mengajarkan saya cara bernapas, cara berolahraga, dan cara menyeimbangkan, dan impian saya adalah menjadi pemain yoga profesional,” kata Al-Ghamdi.
Presiden Komite Yoga Saudi, Nouf Al-Marwaai, mengaku bangga dengan tim mereka dan yakin akan mendapat kemenangan dibanding negara lain.
Sebelum kedatangannya di Kathmandu, Al-Marwaai mewakili Arab Saudi dalam kelompok kerja masyarakat sipil, C20, di bawah naungan KTT G20 yang akan diselenggarakan di India tahun ini.
BERITA TERKAIT: