Dukungan ini disampaikan oleh Duta Besar Rusia untuk India, Denis Alipov ketika berbicara selama Dialog Dewan Urusan Dunia India (ICWA)-Dewan Rusia, seperti dikutip
ANI News pada Jumat (3/2).
“Rusia mendukung komitmen India untuk menjadi anggota tetap Dewan Keamanan AS," ujar Alipov.
Ia mengatakan, Kepresidenan India di G20 dan Organisasi Kerja Sama Shanghai (SCO) merupakan momentum untuk mempromosikan aksesi tersebut.
Menurut Alipov, kehadiran India sebagai anggota tetap DK PBB menjadi penting bagi belahan dunia selatan untuk mengatasi krisis energi hingga pangan.
"Bersama-sama kami juga menyadari bahwa untuk berhasil, tidak boleh ada tempat untuk hak keterasingan buatan yang menciptakan ketidakpercayaan dan merusak stabilitas," tambahnya.
Lebih lanjut, Alipov juga menyoroti sikap netral India dalam hal mengecualikan Moskow dari lembaga multilateral.
"Prioritas India kami adalah mencapai demokrasi sebagai pemerintahan global. Dengan peningkatan peran negara-negara berkembang di Asia, Afrika, dan Amerika Latin," jelasnya.
BERITA TERKAIT: