Kasus Harian Tembus 100 Ribu, PM Jepang Perintahkan 1 Juta Suntikan Booster Covid-19 per Hari

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Senin, 07 Februari 2022, 12:46 WIB
Kasus Harian Tembus 100 Ribu, PM Jepang Perintahkan 1 Juta Suntikan Booster Covid-19 per Hari
Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida/Net
rmol news logo Lonjakan infeksi Covid-19 di Jepang membuat Perdana Menteri Fumio Kishida mendorong percepatan vaksinasi booster atau dosis ketiga.

Berbicara dalam pertemuan komite di parlemen pada Senin (7/2), Kishida mendorong agar vaksinasi booster dapat ditingkatkan menjadi 1 juta suntikan per hari pada akhir bulan, atau dua kali lipat dari kecepatan saat ini.

Kishida menyebut ia telah menginstruksikan para menteri untuk bekerja dengan pemerintah daerah untuk mempercepat inokulasi sebanyak mungkin, seperti dikutip Reuters.

Pada Sabtu (5/2), Jepang melaporkan 100 ribu kasus Covid-19 sehari untuk pertama kalinya sejak dihantam pandemi.

Sebagian besar wilayah sekarang berada di bawah langkah-langkah pengendalian infeksi untuk menghentikan penyebaran varian Omicron.

Sejauh ini, sudah ada kurang dari 5 persen dari populasi di Jepang yang sudah mendapatkan booster vaksin. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA