Pelayanan SEA Games Buruk, Parlemen Filipina Salahkan Senat Karena Tunda Anggaran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Selasa, 26 November 2019, 15:20 WIB
Pelayanan SEA Games Buruk, Parlemen Filipina Salahkan Senat Karena Tunda Anggaran
Sea Games Filipina 2019/Net
rmol news logo Buruknya pelayanan yang diberikan Komite Penyelenggara SEA Games 2019 Filipina kepada kontingen karena terlambatnya persetujuan anggaran.

Demikian yang disampaikan oleh anggota parlemen dari Partai 1-PACMAN, Mikee Romero dalam sebuah wawancara media pada Senin (25/11).

Romero mengatakan, keterlambatan ini juga dipengaruhi oleh banyak masalah dalam tubuh senat negara tersebut.

"Tantangan sebenarnya adalah anggaran SEA Games tertunda selama enam bulan, jadi semuanya tertinggal. Sayangnya, Senat punya banyak masalah," ujar Romero.

Senada dengan Romero, anggota parlemen lainnya juga mengatakan buruknya pelayanan dalam logistik, akomodasi, hingga pembangunan venue sebenarnya dapat dihindari apabila anggaran 2019 dapat disetujui tepat waktu.

"Jika mereka menyetujuinya pada Januari lalu, semua kecelakaan ini mungkin tidak terjadi, menunda pembangunan, menunda makan," lanjutnya.

Sementara itu, Anggota Senat Franklin Drilon mengatakan klaim Romero telah salah tempat dan tidak berdasar. Drilon justru menyalahkan Romero karena telah menghina kepemimpinan Senat.

Di sisi lain dari perselisihan pendapat para parlemen ini, delegasi dari setidakya empat negara (Timor Leste, Kamboja, Myanmar, dan Thailand) mengalami masalah akomodasi dan transportasi sesaat setelah sampai di Filipina pada akhir pekan lalu.  Sedangkan atlet dari Singapura mengeluhkan sulitnya untuk mendapatkan makanan halal. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA