May dijadwalkan untuk bertemu dengan Perdana Menteri Belanda Mark Rutte dan Kanselir Jerman Angela Merkel setelah menunda pemungutan suara anggota parlemen pada kesepakatan itu yang sedianya digelar hari ini.
Dikabarkan
BBC, May juga dijadwalkan untuk bertemu dengan Presiden Komisi Eropa Jean-Claude Juncker serta Presiden Dewan Eropa Donald Tusk di Brussel.
May mengaku bahwa dia perlu jaminan lebih lanjut tentang rencana perbatasan Irlandia Utara untuk mendapatkan dukungan parlemen. Itu merupakan masalah utama yang menyebabkan anggota parlemen Inggris prihatin dan meragukan kesepakatan Brexit yang dinegosiaikan oleh May.
Diketahui bahwa pemungutan suara mengenai kesepakatan Brexit ala May telah ditunda di parlemen Inggris pada hari ini. Penundaan nterjadi karena ada sejumlah keraguan dari parlemen terkait kesepakatan tersebut.
Belum jelas kapan pemungutan suara akan dijadwalkan ulang. Namun May mengindikasikan batas waktu akhir untuk pemungutan suara adalah 21 Januari.
[mel]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: