10 Jasad Ditemukan Saat Pencarian Pesawat Militer

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Kamis, 08 Juni 2017, 15:52 WIB
rmol news logo Tim penyelamat menemukan tujuh jasad lainnya saat mencari sebuah pesawat militer Myanmar yang hilang dengan 122 tentara, anggota keluarga dan awak kapal di dalamnya,

Dengan demikian, hingga saat berita ini diturunkan, telah ada total 10 jasad yang ditemukan dalam pencarian pesawat pada Kamis (8/6).

Jasad-jasad tersebut ditemukan di daerah perairan, sekitar 35 kilometer dari kota pesisir selatan Launglon.

Di antara jasad yang ditemukan, terdapat enam orang dewasa dan empat anak. Pesawat nahas tersebut memang tengah mengangkut 15 anak di dalamnya.

Selain jasad, tim juga menemukan sejumlah puing pesawat, dua jaket pelampung dan beberapa tas dengan pakaian yang diyakini berasal dari pesawat angkut Y-8-200F buatan China yang hilang. Demikian seperti dimuat Channel News Asia. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA