Di Tengah Kecaman, Korut Tetap Luncurkan Satelit Observasi Bumi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Minggu, 07 Februari 2016, 12:18 WIB
Di Tengah Kecaman, Korut Tetap Luncurkan Satelit Observasi Bumi
satelit yang diluncurkan korut/net
rmol news logo Korea Utara meluncurkan satelit ke luar angkasa akhir pekan ini, di tengah kecaman sejumlah negara.

Dalam sebuah pernyataan, seperti dimuat BBC (Minggu, 7/2), Administrasi Pembangunan Aerospace Nasional Korea Utara menyebut bahwa Korea Utara berhasil meluncurkan satelit observasi bumi Kwangmyongsong-4. Satelit berhasil memasuki orbit sekitar 10 menit setelah lepas landas dari pusat ruang Sohae di provinsi Pyongan Utara.

Peluncuran satelit itu dilakukan atas perintah dari pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong Un. Korea Utara berencana meluncurkan lebih banyak satelit di masa depan.

Sejak mengumukan rencana peluncuran satelit awal pekan kemarin, Korea Utara menegaskan bahwa program tersebut murni ilmiah untuk penelitia dan observasi. Namun Amerika Serikat dan Korea Selatan kerap menuding bahwa peluncuran roket ditujukkan untuk mengembangkan rudal balistik antar-benua. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA