Tukang Jagal Jurnalis ISIS Dipastikan Tewas Kena Drone

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Rabu, 20 Januari 2016, 14:05 WIB
Tukang Jagal Jurnalis ISIS Dipastikan Tewas Kena Drone
jihadi john/net
rmol news logo Sosok penjagal ISIS asal Inggris yang sempat menjadi sorotan dipastikan telah tewas. Sosok yang dimaksud adalah Mohammed Emwazi atau lebih dikenal dengan sebutan Jihadi John.

Nama Jihadi John menjadi sorotan setelah muncul dalam beberapa video propaganda ISIS akhir tahun 2014 lalu.

Jihadi John pertama kali muncul dalam video propaganda ISIS Agustus 2014. Dalam video tersebut, John yang selalu mengenakan pakaian tertutup serba hitam dan menutupi wajah itu mengeksekusi seorang jurnalis asal Amerika Serikat James Foley dengan cara memenggal kepalanya.

Sejak itu, ia kerap muncul dalam video pemenggalan ISIS lainnya seperti eksekusi jurnalis AS lainnya, Steven Sotloff, pekerja bantuan AS Abdul-Rahman Kassig, David Haines, Alan Henning dan jurnalis Jepang Kenji Goto.

Ia tidak pernah menampakkan wajahnya dalam setiap video propaganda ISIS. Namun demikian, dari deteksi suara dan investigasi lebih lanjut ditemukan bahwa ia adalah warga negara Inggris bernama Emwazi.

Sejak saat itu, dikabarkan BBC, ia duduk di jajaran utama target yang paling diburu oleh Amerika Serikat dan Inggris.

Dalam majalah propaganda ISIS, Dabiq, dikabarkan bahwa Emwazi alias Jihadi John tewas dalam serangan drone November lalu di Raqqa. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA