
Amerika Serikat, Jepang, dan Korea Selatan sepakat untuk bekerjasama meluncurkan respon internasional yang bersatu dan kuat sebagai repon atas langkah Korea Utara yang melakukan uji coba bom hidrogen pada Rabu (6/1).
Komitmen itu ditegaskan oleh Presiden Amerika Serikat Barack Obama saat berbicang dengan Presiden Korea Selatan Park Geun-hye dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe tak lama setelah Korea Utara berulah.
"Disepakatkan untuk bekerjasama membentuk respon internasional yang bersatu dan kuat untuk perilaku sembrono terbaru Korea Utara," begitu bunyi laporan yang dikeluarkan oleh Gedung Putih seperti dimuat
ABC News (Kamis, 7/1).
Dalam laporan yang sama juga disebutkan bahwa Obama menegaskan komitmen Amerika Serikat terkait keamanan di kawasan Asia Timur.
Korea Utara diketahui mengegerkan dunia pada Rabu pagi (6/1) dengan melancarkan uji coba bom hidrogen di wilayahnya. Langkah Korea Utara itu dinilai oleh Dewan Keamanan PBB telah mengancam keamanan internasional.
[mel]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: