Ratusan Orang Panjatkan Doa Bagi Korban Penembakan di Gereja

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 19 Juni 2015, 11:52 WIB
Ratusan Orang Panjatkan Doa Bagi Korban Penembakan di Gereja
berdoa/net
rmol news logo Ratusan orang di sejumlah gereja di Amerika Serikat memanjatkan doa menyusul pembunuhan enam orang di gereja bersejarah Afrika-Amerika di Charleston, South Carolina Amerika Serikat  daerah tersebut pada Kamis malam (18/6).

Bukan hanya di Charleston, doa juga digelar di sejumlah kota lainny aseperti Miami, Detroit, Philadelphia dan juga New York.

Di sejumlah gereja yang menggelar pelayanan doa bahkan juga membentangkan spanduk yang berisi kampenye untuk berhenti membunuh orang kulit hitam.

Perlu diketahui, seperti dimuat BBC, penyerangan di gereja itu dilakukan oleh seorang pria berusia 21 tahun bernama Dylann Roof. Ia diamankan di Shelby, North Carolina.

Sementara itu enam orang korban terdiri dari enam orang perempuan dan tiga orang laki-laki, termasuk di antaranya adalah pendeta. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA