Berita

Menteri Koordinator Bidan Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD/Net

Politik

ProDEM: Bagaimana Kesungguhan Menko Mahfud Tangani Covid-19, Kok Bisa-bisanya Asyik Nonton Ikatan Cinta?

JUMAT, 16 JULI 2021 | 08:57 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Cerita Menteri Koordinator Bidan Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD tentang kegiatannya menonton sinetron Ikatan Cinta di tengah pandemi yang mengganas mendapat kritikan tajam.

Salah satunya dari Ketua Majelis Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) Iwan Sumule yang tidak habis pikir dengan apa yang dikicaukan Menko Mahfud.

Iwan Sumule bahkan mempertanyakan kesungguhan Mahfud MD dan pemerintah dalam menangani pandemi yang sejak PPKM Darurat diterapkan justru sebarannya selalu meningkat.

“Saya pun tegaskan kesungguhan Mahfud MD tangani Covid-19. Karena bisa asyik nonton sinetron saat PPKM Darurat,” tuturnya kepada redaksi sesaat lalu, Jumat (16/7).

Iwan Sumule sendiri menghendaki Presiden Joko Widodo untuk melakukan gebrakan besar dalam menangani Covid-19 yang kian mengganas dan mengancam keselamatan nyawa rakyat.

Apalagi, Wakil Presiden Maruf Amin sudah jelas menekankan bahwa pemerintah sudah pontang-panting.

Adapun cerita kesibukan Menko Polhukam Mahfud MD yang diisi dengan menonton sinetron Ikatan Cinta dibagikan dalam akun Twitternya. Mahfud MD mengaku asyik mengikuti cerita sinetron favorit kaum ibu itu.

"PPKM memberi kesempatan kepada saya nonton serial sinetron Ikatan Cinta. Asyik juga sih, meski agak muter-muter," demikian tulisan Mahfud MD dikutip redaksi, Kamis (16/7).

Unggahan Mahfud ini juga sebelumnya mendapat kritikan dari politisi dari Senayan, salah satunya anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon.

Menurutnya, aktivitas Mahfud dengan menonton sinetron menjadi wujud ketidaksesuaian peran dan fungsi menteri dalam penanganan Covid-19 karena tidak langsung dikendalikan Presiden Joko Widodo.

"Inilah kalau komando pengendalian Covid tidak langsung dipimpin presiden. Ada yang sibuk berjibaku di lapangan, ada yang asyik nonton sinetron Ikatan Cinta," kicau Fadli Zon membalas tulisan Mahfud MD.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

Banjir Lahar Dingin Semeru Bikin 9 Kecamatan Terdampak

Sabtu, 20 April 2024 | 09:55

Huawei Rilis Smartphone Flagship Pura 70, Dibanderol Mulai Rp12 Jutaan

Sabtu, 20 April 2024 | 09:41

Liga Muslim Dunia Akui Kemenangan Prabowo di Pilpres 2024

Sabtu, 20 April 2024 | 09:36

3 Warga Meninggal Akibat Banjir Lahar Dingin Semeru

Sabtu, 20 April 2024 | 09:21

BSJ Pecahkan Rekor MURI Pagelaran Tari dengan Penari Berkebangsaan Terbanyak di HUT ke-50

Sabtu, 20 April 2024 | 09:10

Belajar dari Brasil, Otorita IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Ibu Kota dengan Kota Brasilia

Sabtu, 20 April 2024 | 08:56

Vellfire dan Lexus Harvey Moeis Dikandangin Kejagung

Sabtu, 20 April 2024 | 08:52

Bertemu Airlangga, Tony Blair Siap Bantu Tumbuhkan Ekonomi Indonesia

Sabtu, 20 April 2024 | 08:25

Kemendag Siapkan Langkah Strategis Tingkatkan Indeks Keberdayaan Konsumen

Sabtu, 20 April 2024 | 08:19

Australia Investasi Rp10 Triliun untuk Dukung Transisi Net Zero di Indonesia

Sabtu, 20 April 2024 | 07:58

Selengkapnya