Berita

Cuplikan video Muh Din Ma'bud saat orasi paska daftar ke KPU/Repro

Nusantara

Wafat Usai Daftar Pilkada, Bupati Halmahera Timur Berpesan 'Kami Serahkan Pada Generasi Muda'

JUMAT, 04 SEPTEMBER 2020 | 21:21 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Bupati Halmaher Timur Maluku Utara Muh Din Ma’bud meninggal dunia setelah melakukan orasi politiknya di depan masyarakat dan dibawa ke RSUD Maba, Jumat sore (4/9).

Muh Din dan pasangan calon wakil bupati Halmahera Timur Anjas Taher diketahui telah mendaftarkan diri sebagai cakada di KPU Halmahera Timur. Kemudian, usai shalat jumat, Din dan Anjas menemui ribuan pendukungnya di Desa Sangaji, Kec. Maba.

Calon bupati dari petahana ini, sempat memberi pesan kepada generasi muda saat berorasi di depan para pendukungnya. Dia berpesan agar generasi muda bisa melestarikan dan mempertahankan nilai luhur dan spirit para leluhur.

“Zikir, lala, kabata, dan cakalele, generasi muda. Generasi penerus, pewaris cita-cita perjuangan para Kapita harus memiliki spirit itu,” kata Din saat berorasi sambil berteriak.

“Mari kita gunakan spirit itu untuk tidak lagi kalah, saudara-saudara sekalian. Untuk tidak lagi jadi ban serep,” tegasnya.

Din juga meminta agar generasi muda Halmahera Timur harus mampu meneruskan perjuangan para pahlawan, dan memiliki kehidupan yang maju.

“Harus kita tuntaskan pembangunan fondasi negeri ini. Untuk selanjutnya kami akan serahkan kepada generasi muda. Pondasi pembangunan negeri ini harus kokoh harus tangguh,” katanya.

Diketahui, Muh Din Ma’bud merupakan Wakil Bupati Haltim pada periode 2010-2015 dan 2016-2020. Pada Maret 2019 lalu, dia dilantik menjadi Bupati Haltim menggantikan Rudy Erawan yang tersangkut kasus suap dan divonis 4,5 tahun penjara.

Pada Pilkada 2020 ini Muh Din kembali maju sebagai calon bupati petahana dengan menggandeng politikus Partai Golkar Anjas Taher.

Keduanya diusung Partai Hanura, Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Nasdem, dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia, dan menjadi pasangan calon (Paslon) Pilkada Haltim pertama yang mendaftarkan diri ke KPU Jumat pagi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya