Berita

Gedung DPR RI di kawasan Senayan, Jakarta/Net

Politik

Ada Corona, Sidang Tahunan MPR Dan Pidato Kenegaraan Presiden Akan Dipersingkat

KAMIS, 13 AGUSTUS 2020 | 12:28 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Sidang tahunan MPR dan pidato kenegaraan Presiden dalam rangka HUT Kemerdekaan ke-75 RI dalam sidang bersama DPR-DPD bakal diselenggarakan, Jumat (14/8). Nantinya, sidang tersebut akan dipersingkat.

Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad membenarkan waktu sidang akan dipersingkat. Hal ini dilakukan untuk menjaga kesehatan dan protokol kesehatan yang hadir dalam sidang tersebut.

"Ya, karena adanya protokol Covid-19 memang, ada penyederhanaan-penyederhanaan beberapa protokol. Tapi saya pikir tidak mengurangi makna atau acara itu tersebut," ujar Dasco di Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Senayan, Kamis (13/8).

Dia menerangkan, teknis sidang tahunan dan pidato kenegaraan Presiden besok akan dilakukan secara offline dan online. Mengingat, adanya protokol kesehatan yang masih melarang adanya kerumunan dalam jumlah besar.

"Besok itu, kombinasi fisik dan virtual. Jadi, tidak semua anggota DPR datang dan memang sudah dipilih mewakili fraksi-fraksi, dan sesuai dengan protokol kesehatan yang ketat," paparnya.

Sedikitnya, dalam sidang tahunan ini akan dihadiri oleh 300-an anggota parlemen secara fisik. Kemudian, anggota yang hadir wajib melampirkan hasil swab test.

"Semua anggota DPR yang masuk dalam daftar itu sudah menjalani wajib swab test semua, seperti juga para rekan-rekan wartawan semua melakukan swab test mematuhi aturan protokol Covid-19 yang akan diterapkan selama acara berlangsung," tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya