Dimensy.id
R17

Buruan Cek, Ini List iPhone yang Kebagian iOS 18

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 18 September 2024, 10:02 WIB
Buruan Cek, Ini List iPhone yang Kebagian iOS 18
Ilustrasi/GSM Arena
rmol news logo Apple sudah resmi meluncurkan pembaruan iOS 18 resmi untuk pengguna di seluruh dunia sejak Senin (16/9).

Dikutip dari GSM Arena, iPhone tertua yang mendapat pembaruan adalah iPhone XR, XS, dan XS Max yang diluncurkan enam tahun lalu, tepatnya pada bulan September 2018. 

Pembaruan mungkin memerlukan waktu beberapa lama untuk muncul di perangkat, karena pembaruan tersebut disebarkan ke jutaan pengguna secara bersamaan. 

Untuk mengeceknya pengguna dapat membuka Pengaturan -> Umum -> Pembaruan Perangkat Lunak dan memeriksa apakah pembaruan iOS 18 tersedia.

Untuk diketahui, fitur Apple Intelligence tidak akan menjadi bagian dari iOS 18. Fitur ini akan hadir di iOS 18.1 bulan depan dengan tanggal pasti yang akan diumumkan. 

Dan yang paling penting fitur ini hanya berlaku untuk AS, dan tidak akan tersedia untuk wilayah lain dalam waktu dekat.

Di pembaruan terkini pengguna bisa mengatur Home Screen dan Control Center di iOS 18 sesuai keinginan. Ada juga fitur Hide Apps untuk menyembunyikan aplikasi sehingga tidak bisa diakses oleh orang lain.

Berikut jajaran iPhone yang kebagian iOS18:

-iPhone 16
-iPhone 16 Plus
-iPhone 16 Pro
-iPhone 16 Pro Max
-iPhone 15
-iPhone 15 Plus
-iPhone 15 Pro
-iPhone 15 Pro Max
-iPhone 14
-iPhone 14 Plus
-iPhone 14 Pro
-iPhone 14 Pro Max
-iPhone 13
-iPhone 13 mini
-iPhone 13 Pro
-iPhone 13 Pro Max
-iPhone 12
-iPhone 12 mini
-iPhone 12 Pro
-iPhone 12 Pro Max
-iPhone 11
-iPhone 11 Pro
-iPhone 11 Pro Max
-iPhone XS
-iPhone XS Max
-iPhone XR
-iPhone SE (2022)
-iPhone SE (2020)rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA