Dimensy.id
R17

Infinix Rilis Laptop Gaming GT Book, Dijual Mulai Rp11 Jutaan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 08 Juni 2024, 08:14 WIB
Infinix Rilis Laptop Gaming GT Book, Dijual Mulai Rp11 Jutaan
Laptop GT Book dari Infinix/Net
rmol news logo Produsen ponsel pintar asal Tiongkok, Infinix, baru-baru ini merilis laptop gaming GT Book di India. Kemungkinan besar laptop ini juga akan merambah Indonesia dalam Waktu dekat.

Dikutip dari GSM Arena, Sabtu (8/6), laptop gaming pertama Infinix ini berukuran cukup besar dengan layar 16 inci 1200p 120Hz dan memiliki rasio aspek 16:10. Karena ukurannya yang bongsor, perangkat ini memiliki bobot yang cukup berat, hampir 2kg.

GT Book tersedia dalam tiga konfigurasi. Varian dasar dilengkapi Intel Core i5-12450H dengan Nvidia GeForce RTX 3050. Varian menengah hadir dengan Core i5-13420H dengan RTX 4050. Terakhir, varian teratas dilengkapi Core i9-13900H dengan RTX 4060.

RAM 16GB, penyimpanan 512GB, pengisian daya 210W. Seperti PC gaming kebanyakan, perangkat ini dilengkapi juga dengan sejumlah lampu LED RGB.

GT Book dibuat dengan sangat baik. Bagian belakang penutup dan alas notebook terbuat dari aluminium. Basis di sekitar keyboard terbuat dari plastik tetapi juga cukup kokoh dengan sedikit kelenturan.

Secara estetika, desainnya tidak terlalu berlebihan untuk sebuah mesin gaming. Bagian luarnya sebagian besar berwarna abu-abu dengan pola yang relatif halus pada tutupnya dan beberapa highlight oranye pada ventilasi.

Bagian belakang GT Book dilengkapi strip pencahayaan LED RGB yang dapat dinonaktifkan.

Dibanderol mulai dari 720 dolar AS (sekitar Rp11 juta), laptop yang dikirimkan dengan Windows 11 Home Edition ini mungkin layak dipertimbangkan. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA