Di mana dalam 2 pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia gagal meraih kemenangan. Tim Garuda hanya bisa seri 2-2 dengan Bahrain dan kemudian kalah 1-2 dari China.
Dengan hasil tersebut, Indonesia kini mengumpulkan 1.118,87 poin, atau berkurang 5,3 poin dari sebelumnya.
Dalam Ranking FIFA terbaru yang dirilis Kamis, 23 Oktober 2024, posisi Indonesia turun satu tingkat, menjadi peringkat ke-130.
Indonesia disalip oleh Gambia yang melesat 7 tingkat. Mereka mengumpulkan 16,57 poin, hingga menempati posisi ke-128.
Di sisi lain, Thailand masih menjadi yang teratas di ranking FIFA di antara negara ASEAN. Tepatnya berada di posisi ke-96, atau naik empat tingkat setelah membukukan 1.231,75 poin.
Vietnam mengalami nasib yang sama seperti Indonesia. Tim Golden Star Warriors melorot e posisi ke-119 dengan raihan 1.161,11 poin.
Di bawah Indonesia, ada Malaysia di posisi ke-133 dengan membukukan 1.113,92. Setelah itu ada Filipina dengan 1.053,09 poin atau ada di posisi ke-145.
Berturut-turut kemudian ada Singapura (peringkat 162 - 1.008,26), Myanmar (165 - 990,98), Kamboja (181 - 921,2), Laos (187 - 889,62), Brunei Darussalam (184 - 900,75), dan Timor Leste (196 - 850,83).
Sementara itu, Argentina masih ada di posisi teratas ranking FIFA. Albiceleste membukukan 1.883,5 poin. Lalu di posisi kedua adalah Prancis dengan 1.859,85 poin. Sang juara Piala Eropa 2024, Spanyol, bertengger di posisi tiga dengan raihan 1.844,33 poin.
BERITA TERKAIT: