Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kecewa Tendangan Doku ke Mac Allister Tak Dianggap Pelanggaran, Klopp: Itu Jelas Penalti!

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 11 Maret 2024, 13:59 WIB
Kecewa Tendangan Doku ke Mac Allister Tak Dianggap Pelanggaran, Klopp: Itu Jelas Penalti<i>!</i>
Insiden saat Alexis Mac Allister dilanggar Jeremy Doku di dalam kotak penalti jelang akhir laga Liverpool vs Man City, Senin dinihari WIB (11/3)/Net
rmol news logo Laga Liverpool melawan Manchester City di Stadion Anfield yang berakhir imbang 1-1 membuat Jurgen Klopp kecewa. Tak hanya karena gagal mempertahankan posisi puncak klasemen, manajer Liverpool itu kecewa karena wasit tak memberi hukuman penalti saat Alexis Mac Allster ditendang oleh Jeremy Doku di dalam kotak penalti lawan.

Pertandingan yang disebut-sebut sebagai penentu juara Premier League itu berlangsung seru. Masing-masing mengeluarkan kemampuan terbaik untuk bisa mencetak gol kemenangan.

City bahkan mampu memimpin laga saat sepakan John Stones gagal dihentikan Kalleher pada menit 25.

Sementara Liverpool mampu bangkit usai Darwin Nunez dilanggar Ederson di kotak terlarang. Momen ini dimanfaatkan oleh Mac Allister untuk mencetak gol penyama kedudukan dari titik putih pada awal babak kedua.

Menjelang akhir laga, ada satu insiden yang kemudian bikin Klopp terlihat sangat kesal. Yakni soal keputusan wasit Paul Tierney yang tak menghukum pelanggaran Doku yang menendang Mac Allister dalam perebutan bola di kotak penalti City di menit akhir injury time babak kedua.

Dalam video ulangan tampak kaki Doku mengenai dada Mac Allister. Tierney pun sempat berkonsultasi dengan VAR. Namun wasit menyatakan itu bukan pelanggaran.

"Itu 100 persen penalti. Mereka harus menjelaskan itu. Itu jelas pelanggaran 100 persen yang dilakukan di lapangan dan mungkin pantas dikartukuning," tegas Klopp dikutip BBC Sport, Senin (11/3).

"Itu jelas penalti, tapi kami tidak mendapatkannya dan okelah kalau begitu. Yang terpenting untuk saya adalah kami bisa bermain sebaik itu. Saya melihat banyak pemain tampil luar biasa hari ini," tandasnya.

Liverpool kini berada di peringkat 2 klasemen sementara Premier League dengan torehan 64 poin. Sementara Arsenal kini duduk di puncak klasemen dengan poin sama tapi unggul selisih gol. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA