Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polisi Selidiki Insiden Letusan di Desa Banyu Wangi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Senin, 29 Juli 2024, 12:43 WIB
Polisi Selidiki Insiden Letusan di Desa Banyu Wangi
Kawasan PT BCMG Tani Berkah di Desa Banyu Wangi, Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor/Ist
rmol news logo Sebuah insiden yang diduga letusan senjata api terjadi di area PT BCMG Tani Berkah di Desa Banyu Wangi, Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor, pada Sabtu (27/7) sekitar pukul 15.30 WIB.

Menurut petugas keamanan setempat, Jamaluddin, awal mula terjadinya letusan tersebut saat sebuah mobil berwarna hitam mendatangi pintu gerbang PT BCMG Tani Berkah.

Lima orang tak dikenal kemudian menghampiri pihak keamanan yang sedang berjaga. Orang-orang tersebut memaksa ingin masuk ke dalam area PT BCMG Tani Berkah.

"Mereka memaksa masuk, saya bilang apakah ada surat. Tapi mereka nggak ada. Mereka cuma bilang 'Saya dari pihak sebelah'," kata Jamal menirukan ucapan orang tersebut yang dikutip Senin (29/7).

Hingga akhirnya cekcok mulut terjadi. Jamal berinisiatif meninggalkan rombongan tersebut, namun tiba-tiba terdengar letusan.

"Letusan itu ke arah atas. Setelah itu, mereka segera kembali ke kendaraan dan meninggalkan lokasi. Nggak ada korban jiwa sih, alhamdulillah," kata Jamal.

PT. BCMG Tani Berkah saat ini sudah tidak beroperasi. Kehadiran petugas keamanan di lokasi hanya untuk menjaga instalasi perusahaan.

Aparat Polsek Cigudek masih terus menyelidiki insiden tersebut untuk memastikan siapa pelaku sebenarnya dan motif di balik tindakan tersebut.

Kapolsek Cigudeg, AKP Uba Subroto mengatakan, pihaknya telah melakukan cek TKP.

"Iya itu, kemarin ada laporan dan kita datang (ke lokasi) sudah nggak ada orangnya," kata AKP Uba kepada wartawan.

Soal motif kejadian, AKP Uba menyerahkan ke Polres Bogor untuk menjelaskannya.

"Itu terpusat di Kapolres, jadi permasalahannya seperti apa nanti konfirmasi ke Polres, memang begitu prosedurnya. Intinya kita sudah cek, ada laporan langsung pengecekan," kata AKP Uba.

AKP Uba memastikan tidak ada korban terluka dalam insiden tersebut. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA