Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bantu Kerja Polisi, Pengemudi Ojek Online dan Kurir Ekspedisi Dapat Penghargaan Polres Jakbar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 20 Januari 2022, 03:42 WIB
Bantu Kerja Polisi, Pengemudi Ojek Online dan Kurir Ekspedisi Dapat Penghargaan Polres Jakbar
Pemberian penghargaan secara simbolis oleh Polres Metro Jakarta Barat kepada pengemudi ojek online yang telah membantu tugas kepolisian/Ist
rmol news logo Peran masyarakat dalam pengungkapan peredaran narkoba sangat membantu meringankan beban dan tugas kepolisian. Seperti yang dilakukan kurir ekspedisi dan pengemudi ojek online di Jakarta Barat yang turut membantu pengungkapan peredaran narkoba di wilayah tersebut.

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Ady Wibowo mengatakan, dua orang pengemudi ojek online turut membantu pengungkapan peredaran narkotika jenis sabu seberat 4,7 kilogram.

Sementara untuk kurir ekspedisi, Ady menambahkan, dua orang telah berperan membantu menginformasikan kepada polisi terkait adanya kegiatan peredaran narkoba jenis ganja.

"Rekan-rekan kita dari Grab dari Gojek, dari ekspedisi jasa pengiriman JNE, yang selalu berkolaborasi dan mendukung Polres Metro Jakbar khususnya dalam pengungkapan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika," kata Ady saat dikonfirmasi Kantor Berita RMOLJakarta, Rabu (19/1).

Atas kinerja tersebut, para ojek online dan kurir diberikan penghargaan oleh Polres Metro Jakarta Barat.

Penyerahan penghargaan secara simbolis dilakukan oleh Ady dan pihak manajemen masing-masing perusahaan.

Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Danang Setiyo, didampingi Wakil Kepala Satuan Reserse Narkoba Kompol Arif Oktora menyebut kerja sama berbagai pihak dapat membantu pengungkapan peredaran narkoba dengan cepat.

Sehingga, polisi bisa lebih cepat menghentikan peredaran tersebut, sebelum menyebar di masyarakat.

"Tentu kami mengapresiasi teman-teman di luar instansi Polri yang turut membantu dalam proses pengungkapan narkoba. Hal ini perlu dilanjutkan untuk membasmi peredaran narkoba," kata Danang. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA