Fadli Zon Rilis Foto Korban Musibah Mina asal Indonesia yang Selamat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ade-mulyana-1'>ADE MULYANA</a>
LAPORAN: ADE MULYANA
  • Kamis, 24 September 2015, 21:14 WIB
Fadli Zon Rilis Foto Korban Musibah Mina asal Indonesia yang Selamat
@fadlizon
rmol news logo Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon merilis sebuah foto di akun Twitter miliknya @fadlizon yang memperlihatkan dia bersama dengan seorang jemaah haji asal Indonesia yang selamat dari tragedi Mina.

Ada tiga orang wanita di dalam foto itu. Seorang wanita berdiri mengenakan jilbab berwana biru, sementara seorang lainnya duduk mengenakan jilbab putih. Adapun wanita terakhir duduk dan menunduk mengenakan baju berwarna pink.

"Ibu Rohyani yg sempat terinjak2 dlm tragedi Mina td. Alhamdulillah masih hidup dan selamat," twit Fadli Zon.

Sebelumnya, Fadli telah merilis foto Ibu Rohyani yang berasal dari Banjar sendirian duduk di kursi roda.

Selain Fadli Zon di dalam foto itu juga tampak Ketua DPR RI Setya Novanto yang mengenakan t-shirt putih. Juga Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jazuli Juwain.

Setelah sempat membuat heboh karena hadir dalam kampanye bakal capres AS Donald Trump di New York beberapa waktu lalu, kini Fadli Zon dan Setya Novanto berada di Mekkah untuk menjalankan ibadah haji. [dem]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA