Penetapan dilakukan melalui rapat pleno DPD PAN yang berlangsung di Hotel Madani, Selasa (26/5). Selain Rasyid, nama lain yang ditetapkan adalah Dzulmi Eldin.
"Pleno sudah ditetapkan, keduanya kita rekomendasikan sebagai Balon Walikota Medan. Dengan begitu proses di DPD sudah selesai," kata Ketua tim penjaringan bakal calon Walikota Medan DPD PAN Zulham kepada wartawan, Selasa (26/5).
Sesuai mekanisme, kata ZUlham, DPD PAN yang melakukan penjaringan bertugas menetapkan dua nama untuk direkomendasikan ke DPW.
DPW kemudian menyerahkan nama yang direkomendasikan tersebut ke DPP. Nanti, DPP yang akan menetapkan satu nama calon yang akan diusung PAN di Pilkada Medan.
Abdullah Rasyid adalah kader PAN, sementara Dzulmi Eldin adalah Walikota Medan aktif saat ini. Keduanya dua dari sejumlah balon yang mendaftarkan dirinya ke penjaringan calon kepala daerah yang dilakukan oleh DPD PAN. Selain kedua nama itu ada beberapa nama lain seperti Ramadhan Pohan.
[dem]
BERITA TERKAIT: