Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gerindra Sayangkan Pendudukan Paksa Kubu Agung terhadap Fraksi Golkar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Senin, 30 Maret 2015, 19:46 WIB
rmol news logo Partai Gerindra termasuk yang menyayangkan upaya pendudukan Fraksi Partai Golkar di DPR oleh kubu Agung Laksono. Menurutnya hal itu tidak pantas dilakukan.

"Saya sangat menyayangkan kabar tersebut. Ini lembaga beradab, pakailah cara yang pantas," tegas Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Edhy Prabowo, dalam siaran persnya, Senin (30/3).

Menurut Edhy, upaya pendudukan paksa terhadap kantor Fraksi Partai Golkar yang dikuasai kubu Aburizal menjadi contoh tidak baik bagi pendidikan politik kepada masyarakat. Seharusnya, lanjut Edhy, kedua pihak menunggu keputusan hukum yang tetap dan mengikat.

"Putusan hukum kan hanya menunggu waktu, bersabarlah sampai ada keputusan yang tetap," ujar Edhy yang juga menjabat Ketua Komisi IV DPR ini.

Kantor Fraksi Partai Golkar di lantai 12 Gedung DPR diduduki oleh kubu Agung Laksono. Kejadian ini menyita perhatian aparat keamanan dan para wartawan. Beruntung, tidak ada benturan fisik atas kejadian ini. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA