Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi Lepas Kangen di Pameran Mebel IFFINA

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Selasa, 12 Maret 2013, 19:36 WIB
Jokowi Lepas Kangen di Pameran Mebel IFFINA
JOKO WIDODO/IST
rmol news logo Hari libur Nyepi rupanya dimanfaatkan Gubernur Joko Widodo dengan mengunjungi Pameran Mebel International Furniture and Craft Fair Indonesia (IFFINA) 2013 di JI Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Saya kan 23 tahun di pameran-pameran seperti ini, semua ini kan teman saya. Saya kesini hanya reunian dengan teman-temann," ungkapnya.

Ia pun bercerita sebelum terjun di dunia politik, dirinya kerap mengikuti pameran furnitur untuk memasarkan mebel buatannya. Pameran yang diikutinya tidak hanya di dalam negeri tapi juga sampai mancanegara seperti Amerika dan Eropa.

"Biasanya saya buka, tapi tahun ini tidak. (Karena) kebanyakan pesanan. Ini benar, serius. Biasanya saya ikutan terus," ujarnya.

Meski kini sudah menjabat Gubernur Jakarta, bisnis mebel yang dibangun selama ini tetap dijalaninya.  Hanya saja, fokus pemasarannya di wilayah Asia.

"Saya sekarang juga masih punya mebel, masih usaha pabrik pintu, rumah kayu, masih punya," katanya.

Usai dari IFFINA, Jokowi juga dijadwalkan menghadiri jamuan makam malam dalam rangka peluncuran buku Biografi Untuk Indonesia karya H. M. Lukminto. Peluncuran buku pendiri Sritex itu berlangsung di Grand Ballroom Mulia Hotel Jalan Asia Afrika, Senayan Jakarta.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA